Insan Pers Jawa Tengah DPC Banjarnegara dan FWB Jallin Silaturahmi bersama Forkopimda Banjarnegara



FaktaJurnal.com Banjarnegara - Dalam bentuk kerjasama antara pencari berita dengan Forkopimda Kabupaten Banjarnegara, Insan Pers Jawa Tengah (IPJT) dan Forum Wartawan Banjarnegara (FWB) mengadakan kegiatan bertajuk "Jalin Silaturahmi Sinergitas Wartawan Bersama Forkopimda". Minggu, (7/4/2024).

Acara yang dilangsungkan di gedung pertemuan Politeknik itu, selain dihadiri Sekda Banjarnegara Drs. Indarto, M.Si, juga hadir KBO Satreskrim Polres Banjarnegara IPTU Saripin SH, Direktur Politeknik Drs. Azis Purwanto, MM, Kasdim 0704 Banjarnegara Mayor ARM Aris Khaerudin SAg, serta perwakilan Kominfo Muji Prasetyo.

Kegiatan yang dimulai pukul 16.00 WIB dengan dihadiri puluhan wartawan berbagai media itu selain sebagai ajang silaturahmi, juga sebagai upaya dalam merekatkan sinergitas antara insan pers dengan Forkopimda Banjarnegara yang selama ini masih tebang pilih wartawan.

Dalam sambutanya, Ketua Panitia Adi Baskoro menyoroti kurangnya kerjasama Pemda Banjarnegara dengan beberapa media selama ini masih kurang, karena terlalu takut sebuah intervensi dari organisasi wartawan lainnya.



"Kedepan kami mengharap, setelah adanya kegiatan Silaturahmi ini, Forkopimda bisa selalu sinergitas dan kerjasama dengan insan pers yang selama ini selalu melakukan peliputan berita di Banjarnegara sesuai dengan UU Pers, tampa membedakan dari segi nama organisasi dan medianya, itu yang harus diutamakan demi kemajuan Kabupaten Banjarnegara yang lebih baik, karena kami juga ingin ikut membangun daerah melalui sebuah karya tulis kami," tegas Baskoro wartawan KoranNS.com,

Hal sama juga diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Cabang IPJT Banjarnegara Christian Joharianto atau yang biasa akrab dipanggil Aan dengan didampingi ketua FWB Muklas, dirinya  menuturkan, setelah lebaran nanti diharapkan Forkopimda bisa mempererat silaturahmi dan sinergitas bersama wartawan yang ada di Kabupaten Banjarnegara.

"Semoga setelah lebaran, teman-teman yang hari ini datang kedepan bisa di cawe-cawe dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemda, apalagi tadi Pak Sekda juga sudah menyampaikan, bahwa media massa bisa ikut membangun kemunduran atau kemajuan daerah, dan dirinya tadi langsung meminta perwakilan Kominfo yang hadir agar bisa selalu sinergitas dengan media apapun," jelas Aan kepada wartawan.




Sementara Sekda Banjarnegara juga menyampaikan, saat ini Banjarnegara untuk demografi cukup seksi untuk membawa ke arah perbaikan, karena banyak pekerjaan rumah tangga penting yang harus di selesaikan.

"Pertemuan seperti ini sangatlah penting, karena Banjarnegara saat ini banyak  PR yang harus diselesaikan, mulai dari tingkat kemiskinan yang masih diangka 14,96 %, kemiskinan ektrim 1,52 %, dan di 2024 kita harus bisa mengejar sampai bisa nol persen. Karena ada 44 desa di 14 Kecamatan yang masih harus selalu dikejar. Dengan hadirnya IPJT dan FWB bisa menjadi corong terdepan tentang potensi dan permasalahan yang harus diselesaikan, yaitu secara kolaborasi antara Pemkab dengan para wartawan yang mencari berita hingga ke pelosok-pelosok desa, ditambah pengangguran yang saat ini  cukup tinggi di Banjarnegara," ungkap Sekda Indarto.

Sekda Indarto mendorong kepada Kominfo, agar secepatnya bergerak untuk melakukan perbaikan sinergitas dengan para wartawan agar nantinya bisa ikut membangun Banjarnegara dengan maksimal.

" Saya ingin kita bersatu padu membangun Banjarnegara semaksimal mungkin, memang bukan rahasia tentang urutan Banjarnegara saat ini di Jawa Tengah, maka mari kita sikapi bersama-sama, terutama IPM  Indek pembangunan manusia harus didorong, saya mengharapkan agar teman-teman wartawan yang hadir disini nantinya ikut berperan aktif langsung menyampaikan suatu informasi positif yang terkadang belum terpantau oleh kita, terutama bisa memberitakan Politeknik ini, dan Alhamdulillah yang dulu mendapatkan 90 mahasiswa, saat ini bertambah menjadi 300, ini semua tidak lepas dari Direktur Politeknik bapak Aziz yang ikhlas pensiun demi memperjuangkan Politeknik," tambah Indarto.

Usai kegiatan Silaturahmi, Sekda Indarto.Msi dan tamu undangan lainnya melakukan sesi foto bersama para wartawan yang tergabung didalam IPJT maupun FWB dan Buka bersama.