Sekda Apel Pagi bersama karyawan DPKPLH Berikan Bantuan Baznas untuk THL dan Petugas Kebersihan

 

Jurnalis FJ Banyumas (sae)








FAKTAJURNAL.COM, Banjarnegara - Sekretaris Daerah Kabupaten Banjarnegara, Drs Indarto M.Si memimpin apel pagi bersama karyawan Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPKPLH) Kabupaten Banjarnegara, Rabu, 27 Maret 2024. 

Apel pagi tersebut dalam rangka pembinaan aparatur, yang diikuti oleh ratusan ASN, PTT, THL, dan petugas kebersihan. Hadir mendampingi Sekda antara lain Ketua Baznas Kabupaten Banjarnegara, Plt. Kepala DPKPLH beserta para jajaran struktural, pejabat Fungsional dan seluruh karyawan DPKPLH dan para Tenaga Fasilitator Lapangan DPKPLH. 

Dalam amanatnya Sekda Indarto mengatakan berbahagia bisa berkunjuung ke DPKPLH. Indarto mengucapkan terimakasih atas partisipasi para pegawai yang nampak kompak dan rukun dalam apel tersebut. Pada kesempatan tersebut ia mengajak segenap Aparatur Sipil Negara untuk dapat mengimplementasikan Core Values ASN ‘Berahlak’ dalam menjalankan tugas sehari-hari. Nilai-nilai itu antara lain : Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif.

“Selain itu kita juga harus selalu mematuhi “Dua Belas Etika Budaya Malu Aparatur Pemerintah Kabupaten Banjarnegara”. Dengan mengimplementasikan nilai-nilai tersebut diharapkan kita dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ungkap Sekda.

Lebih jauh ia menilai bahwa DPKPLH mempunyai Tupoksi yang sangat strategis dalam upaya menyiapkan perumahan yang sehat dan layak bagi masyarakat serta mempunyai tugas menjaga sarana-sarana publik tetap terjaga kebersihannya serta ikut berperan dalam menciptakan lingkungan hidup kita tetap lestari.

“Tupoksi tersebut akan dapat dijalankan dengan baik, apabila semua aparatur berjalan dengan kompak, disiplin dan selalu mengedepankan Integritas dalam bekerja. Bangun Komunikasi yang baik dengan seluruh rekan kerja, sehingga dapat tercipta team work yang handal,” imbuhnya.

Usai apel, Sekda didampingi Baznas Banjarnegara memberikan bantuan kepada Honorer Pegawai Tidak Tetap (PTT), Tenaga Harian Lepas (THL) dan outsourching di lingkungan DPKPLH. Secara simbolis bantuan diterima oleh Eko Budianto, Umu Barokah, Tukimin (mewakili PTT), Reza Abdi Pradana, Wisnu Adi Wardana, M arif Maulana (mewakili THL), dan Meidianto, Yunus Nugroho, serta Heri Tuswanto (mewakili outsourching). Adapun total bantuan yang diberikan Baznas untuk DPKPLH adalah 82 orang, yang masing-masing menerima Rp 500 ribu sehingga totalnya Rp. 41 juta.

Wakil Ketua Baznas Banjarnegara, Drs H. Suhardi Ahmad, mengucapkan terima kasih kepada karyawan DPKPLH khususnya para petugas kebersihan yang setia menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan. 

“Bantuan ini hanya sedikit wujud perhatian kami, dan merupakan rangkaian program Festival Ramadhan Asyik  Baznas Banjarnegara. Jangan dilihat nominalnya, dan semoga bermanfaat,” pesannya.

Salah seorang penerima bantuan, Edy, merasa senang atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Pemkab dan Baznas. 

“Terima kasih sudah memberikan perhatian pada kami para petugas kebersihan. Ini menjadi pemicu semangat kami agar lebih perhatian terhadap kondisi lingkungan sekitar,” ungkapnya.

Terpisah, Plt Kepala DPKPLH Kabupaten Banjarnegara, Drs. Tulus Sugiharto M.Si menuturkan, DPKPLH segera melaksanakan program-program pembangunan yang sudah direncanakan meliputi : Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), Kegiatan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM), Penyediaan Sarana Air Bersih (SAB), Kegiatan DAK Tematik di Desa Batur serta Peningkatan Jalan Permukiman dan Lain-lain.

“Dalam menjalankan program kegiata, DPKPLH tentu butuh kerja sama, sinergi dan komitmen dengan banyak pihak dan masyarakat agar sukses serta bermanfaat,” pungkas Tulus. *